Seputar Pengertian, Keuntungan dan Kerugian Open Source
Seputar Pengertian@ Open Source Software menjadi sangat menarik dan dianggap sebagai fenomena baru dari keseluruhan ruang lingkup Teknologi Informasi. Dampak dari teknologi Open Source diharapkan mendapat perhatian dari industri software, dan dalam lingkungan keseluruhan. Saat ini, ada perangkat lunak komputer alternatif (Linux dan distribusinya) yang juga telah berkembang baik dan pesat di dunia akhir-akhir ini dengan semangat open source-nya, yang memungkinkan pengguna komputer di dunia memakainya tanpa perlu membayar lisensi.
Organisasi yang mempromosikan Open Source adalah Open Source Initiative (OSI) yang dibentuk pada tahun 1998. OSI mempromosikan studi mengenai perbandingan pengembangan tertutup (closed development) versus pengembangan terbuka (closed development).
Seputar Pengertian Open Source~ adalah sistem pengembangan yang tidak dikoordinasi oleh suatu individu / lembaga pusat, tetapi oleh para pelaku yang bekerja sama dengan memanfaatkan kode sumber (source-code) yang tersebar dan tersedia bebas (biasanya menggunakan fasilitas komunikasi internet).
Definisi mengenai software Open Source secara garis besar, diantaranya adalah sebagai berikut:
Organisasi yang mempromosikan Open Source adalah Open Source Initiative (OSI) yang dibentuk pada tahun 1998. OSI mempromosikan studi mengenai perbandingan pengembangan tertutup (closed development) versus pengembangan terbuka (closed development).
Seputar Pengertian Open Source~ adalah sistem pengembangan yang tidak dikoordinasi oleh suatu individu / lembaga pusat, tetapi oleh para pelaku yang bekerja sama dengan memanfaatkan kode sumber (source-code) yang tersebar dan tersedia bebas (biasanya menggunakan fasilitas komunikasi internet).
Definisi mengenai software Open Source secara garis besar, diantaranya adalah sebagai berikut:
- Bebas di distribusi ulang (Free redistribution), yaitu orang dapat menjual, mensuplai atau mendistribusikan perangkat lunak dimana lisensi untuk paket perangkat lunak tersebut tidak berdampak pada royalty atau persentase dari nilai penjualan
- Harus menyertakan kode sumber dari suatu program (software). Jika Suatu program tidak menyertakan kode sumber, alternatifnya, kode sumbernya harus tersedia di internet atau memberikan harga khusus.
- Lisensi harus membolehkan modifikasi. Dimana modifikasi program harus mempuntai terminilogi yang sama dengan software originalnya.
- Lisensi software harus secara eksplisit mengijinkan pendistribusian software untuk kode sumber yang telah dimodifikasi.
- Tidak boleh ada diskriminasi kepada siapa saja, baik individu maupun kelompok untuk persoalan lisensi.
- Lisensi harus bersifat netral terhadap teknologi individu dan style suatu interface.
Jika diartikan menurut arti kata, Open Source dalam bahasa Indonesia berarti Kode Terbuka. Kode yang dimaksud adalah Kode Program, yaitu perintah - perintah yang diketikkan berdasarkan logika yang benar. Suatu program dengan lisensi Open Source berarti program tersebut membuka Kode Programnya bagi siapa saja yang ingin mempelajarinya, caranya dengan menyertakan kode program bersama dengan distribusi paket program yang sudah jadi (hasil kompilasi). Dengan penyertaan kode program tersebut, pembeli atau pengguna program dapat membedah program tersebut, melakukan modifikasi sesuai dengan kebutuhannya, bahkan memperbaiki Bug atau kesalahan logika dalam program tersebut. Contoh program yang Open Source adalah Linux. Dalam setiap distribusinya vendor Linux juga menyertakan Kode Program Linux.
Open Source berdasarkan kebebasan user dalam menggunakan, pendistribusian dan lainnya serta software gratis ( tanpa biaya ). Feature utama dari karakteristik free (Open Source) adalah kebebasan dari user untuk :
- Menggunakan software sesuai keinginannya,
- Memiliki software yang tersedia sesuai kebutuhan,
- Mendistribusikan software kepada user lainnya
Keuntungan Open Source
- Ketersedian source code dan hak untuk memodifikasi
- Hak untuk mendistribusikan modifikasi dan perbaikan pada code
- Hak untuk menggunakan software
Kerugian Open Source
- Tidak ada garansi dari pengembangan
- Masalah yang berhubungan dengan intelektual property
- Kesulitan dalam mengetahui status project